Besok, Festival dan Bazar Ramadan 1445 Hijriah Di Alun-alun Sergai Akan Dibuka
PIKP | 13 Mei 2024 | Dibaca 150 kali | DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Sergai) menggelar Festival dan Bazar Ramadan yang dilaksanakan di Alun-alun Sergai. Kadis Kominfo Sergai merinci bahwa dalam gelaran tersebut terdapat Bazar UMKM kuliner Ramadan, lomba dai cilik dan remaja, lom

Sei Rampah,

Selama pelaksanaan ibadah puasa bulan Ramadan 1445 Hijriah, Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Sergai) menggelar Festival dan Bazar Ramadan yang dilaksanakan di Alun-alun Sergai.

“ Rencananya besok akan dibuka bazar dan festival Ramadan 1445 H, kemudian tanggal 15-29 Maret 2024 akan dilaksanakan berbagai lomba dan 30 Maret akan dilakukan penutupan serta pengumuman pemenangnya,” kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) Ingan Malem Tarigan, SE di ruang kerjanya Komplek Kantor Bupati Sergai Sei Rampah, Rabu (13/3/2024).

Kadis Kominfo Sergai merinci bahwa dalam gelaran tersebut terdapat Bazar UMKM kuliner Ramadan, lomba dai cilik dan remaja, lomba lagu religi anak, lomba volk song, lomba marhaban, lomba hadroh/marawis.

Selanjutnya, sebut Ingan lagi, ada lomba puisi islami, lomba adzan, lomba hafalan surah pendek, tabligh akbar malam Nuzul Quran, hiburan islami dan lucky draw.

Dari segi ekonomi, lanjut Kadis Kominfo Sergai, tentunya bazar UMKM ini diharapkan dapat meningkatkan perekonomian bagi pelaku usaha. Sedangkan seluruh kegiatan yang dirangkai dalam festival Ramadan diharapkan juga bisa menyemarakkan bulan suci Ramadan ini dan masyarakat bisa ikut andil diberbagai kegiatan.

Tak hanya masyarakat saja, seluruh ASN dan Tenaga Kontrak di lingkungan Pemkab Sergai juga turut berpartisipasi dalam kegiatan ini, mulai dari melakukan kunjungan di bazar secara berjadwal maupun melaksanakan ibadah salat taraweh di Masjid Agung Sergai.

“ Kita semua tentu berharap seluruh rangkaian kegiatan ini dapat berjalan dengan baik yang pada akhirnya akan mewujudkan Kabupaten Sergai yang Maju Terus,” tutup Kadis Kominfo Ingan Malem Tarigan. (Media Center Sergai/Rini Ry).

 

 

 

 

 

 

BAGIKAN :